Metode/ Model pembelajaran: Discovery Learning
Media ajar: Gambar, Kartu Soal, LKPD
📌 Capaian Pembelajaran (CP):
Murid menunjukkan pemahaman dan memiliki intuisi bilangan (number sense) pada bilangan cacah sampai 100, mereka dapat membaca, menulis, menentukan nilai tempat, membandingkan, mengurutkan, serta melakukan komposisi (menyusun) dan dekomposisi (mengurai) bilangan. Peserta didik dapat melakukan operasi penjumlahan dan pengurangan menggunakan benda-benda konkret yang banyaknya sampai 20. Peserta didik menunjukkan pemahaman pecahan sebagai bagian dari keseluruhan melalui konteks membagi sebuah benda atau kumpulan benda sama banyak, pecahan yang diperkenalkan adalah setengah dan seperempat.
- Murid mampu bersikap menjadi pembaca dan pemirsa yang menunjukkan minat terhadap teks yang dibaca atau dipirsa. Peserta didik mampu membaca kata-kata yang dikenalinya sehari-hari dengan fasih. Peserta didik mampu memahami informasi dari bacaan dan tayangan yang dipirsa tentang diri dan lingkungan, narasi imajinatif, dan puisi anak. Peserta didik mampu memaknai kosakata baru dari teks yang dibaca atau tayangan yang dipirsa dengan bantuan ilustrasi
- Murid dapat menentukan banyak benda dari sekumpulan benda yang jumlahnya sampai 20.
- Murid dapat mengenal penggunaan tanda baca titik (.)
- Menentukan banyak benda dari sekumpulan benda yang jumlahnya sampai 20.
- Mengenal penggunaan tanda baca titik (.)
Selamat pagi ananda sholeh sholehah.. Pada pertemuan sebelumnya kita telah belajar mengenai hak dan kewajiban di sekolah dan dilingkungan masyarakat. Nah pada pertemuan kali ini kita akan melaksanakan belajar materi menghitung banyak benda sampai 20 dan mengenal penggunaan tanda baca titik pada sebuah kalimat. Oke mari sama-sama kita simak pembelajaran hari ini yaa, semangat anak-anak sholeh dan sholehah ^^
Yuk, sebelum belajar perhatikan video berikut ya anak-anak. Let's check it out!!^^
A. Pengertian Tanda Baca Titik (.)
Tanda baca titik (.) adalah tanda yang digunakan untuk mengakhiri sebuah kalimat berita atau pernyataan.
Tanda titik menunjukkan bahwa kalimat sudah selesai dibaca.
B. Fungsi Tanda Baca Titik (.)
Tanda titik digunakan untuk:
-
Mengakhiri kalimat pernyataan
-
Menunjukkan bahwa kalimat sudah selesai
C. Contoh Penggunaan Tanda Baca Titik (.)
Perhatikan contoh berikut:
-
Saya pergi ke sekolah.
-
Ibu memasak di dapur.
-
Ani belajar membaca.
-
Ayah bekerja setiap hari.


0 komentar:
Posting Komentar