topbella

Senin, 07 Oktober 2024

MATERI AJAR SELASA, 08 OKTOBER 2024

Hari, tanggal       : Selasa, 8 Oktober 2024
Kelas                    : 1.B
Guru                    : Juwitasari Pebriani, S.Pd & Nur Aisyah, S.Pd
Mapel                   : Matematika dan Seni Rupa

 

📌 Metode dan Media ajar

  •        Metode: metode konvensional (dikusi, tanya jawab)
  •        Media ajar: Video pembelajarana dan buku cetak
📌 Alur Tujuan Pembelajaran (ATP)
    1. Menentukan penjumlahan yang hasilnya 10 dengan benar
2. Menggunakan unsur rupa garis dan bentuk geometris dalam karya 2 atau 3 dimensi

    📌 Tujuan Pembelajaran (TP):
        1. Peserta didik dapat menyelesaikan masalah terkait penjumlahan bilangan cacah 1 - 10 dalam kehidupan sehari-hari dengan tepat.
    2. Peserta didik dapat menyelesaikan soal tentang, garis dan bentuk geometris (segitiga, segiempat, lingkaran, oval, trapesium)

    📌 Capaian Pembelajaran (CP):

  • Peserta didik mampu menunjukkan pemahaman   dan   memiliki   intuisi   bilangan   (number sense) pada bilangan cacah sampai 100, mereka dapat membaca, menulis, menentukan nilai tempat, membandingkan, mengurutkan, serta melakukan komposisi (menyusun) dan dekomposisi (mengurai) bilangan. Peserta didik dapat melakukan operasi penjumlahan dan pengurangan menggunakan benda-benda konkret yang banyaknya sampai 10.
  • Peserta didik mampu membentuk persepsi tentang bagaimana garis lurus dan garis lengkung membuat bentuk geometris dan bentuk organik. Mereka kemudian menerapkan aneka bentuk ke dalam sebuah karya 2 dimensi sambil mengidentifikasi jenis garis dan ukuran bentuk yang digambarnya.

Kegiatan Awal (Sapaan)

Hallo, good morning ananda sholih sholihah 1.B.. How's your feel today? semoga selalu diberikan kesehatan dan kemudahan dalam belajar yaa Aamiin. Okay, Sebelum kita mulai pembelajaran hari ini, marilah kita membaca do'a, melaksanakan sholat dhuha dan murojaah terlebih dahulu yaa sholeh sholehah ^^


📌  Apersepsi : 

Selamat pagi ananda sholeh sholehah.. Pada pertemuan sebelumnya kita telah belajar mereview materi suku kata dan lambang Pancasila. Nah untuk hari ini kita akan belajar tentang menyelesaikan permasalahan sehari-hari dengan menggunakan penjumlahan 1-10, serta mereview macam macam garis. Oke mari kita mulai pembelajaran hari ini. Semangat ananda sholih sholehah dalam KBM^^.



📌 Materi Matemtika

Perhatikan video berikut ini! 



Penjumlahan adalah cara untuk menggabungkan dua kelompok bilangan menjadi satu kelompok yang lebih besar. Hasil dari penggabungan ini disebut jumlah. Penjumlahan adalah cara untuk menggabungkan dua kelompok bilangan menjadi satu kelompok yang lebih besar. Hasil dari penggabungan ini disebut jumlah. Perhatikan gambar berikut ini!

-          Ada berapa burung di pohon? (4)

-          Ada berapa burung yang datang? (2)

-          Berapa jumlah semua burung? (6)

Penjumlahan  dari gambar dapat ditulis :



📌Materi Seni Rupa

Garis dalam seni rupa adalah sekumpulan titik yang berderet dan berhimpun. Garis ini merupakan hasil goresan yang disebut garis nyata.

Macam-macam garis dalam seni rupa terbagi menjadi 5, yaitu:

  1. Garis lurus adalah garis yang menghubungkan dua titik dengan jarak terdekat.
  2. Garis lengkung adalah garis dengan arah membelok. Beberapa jenis garis lengkung antara lain mengapung, garis lengkung busur, dan garis lengkung kubah.
  3. Garis patah-patah adalah garis yang tidak berkaitan dengan goresan lainnya.
  4. Garis zig-zag merupakan jenis garis yang berkelok-kelok di arah yang berlawanan.
  5. Garis gabungan dalam seni rupa sering kali digunakan dengan mengkombinasikan dua atau lebih jenis baris.

GARIS MEMBUAT BENTUK




Tentu, berbagai macam garis dapat membentuk beragam bentuk yang sangat luas dan beragam. Bentuk-bentuk ini bisa sangat sederhana hingga kompleks, tergantung pada bagaimana garis-garis tersebut disusun dan dikombinasikan. Salah satu contoh bentuknya yaitu Geometris.

Bentuk geometris adalah bentuk-bentuk yang memiliki ukuran atau dapat diukur secara matematis. Bentuk-bentuk ini memiliki garis sudut yang pasti, tegas, lurus, serta teratur. Sederhananya, bentuk geometris adalah bentuk-bentuk yang bisa kita hitung dan ukur.

Contoh Bentuk Geometris Dasar:

📌 REFLEKSI / KESIMPULAN PEMBELAJARAN
Berdasarkan pembelajaran hari ini dapat disimpulkan bahwa seluruh peserta didik memahami materi mengenai kalimat tanysk dengan baik namun ada beberapa siswa yang masih belum teliti dalam mengerjakan soal yang berkaitan dengan garis dan ukuran bentuk yang digambarnya.

0 komentar:

Posting Komentar

About

Mengenai Saya

Foto Saya
Nur Aisyah, S. Pd.
Lihat profil lengkapku