topbella

Selasa, 14 Februari 2023

MATERI AJAR RABU, 15 FEBRUARI 2023

Hari, tanggal : Rabu, 15 Februari 2023
Kelas : 3A
Tema : Energi dan Perubahannya (6)
Subtema : Sumber Energi (1)
Muatan Pelajaran : B.Indonesia, PKn, MTK dan SBdP

Apersepsi : 
Pada hari kemarin kita sudah belajar tentang informasi  melestarikan sumber energi dan kewajiban menghemat sumber energi serta satuan waktu lamanya kegiatanHari ini anak anak akan melakukan PH tema 6 subtema 1 tentang Sumber Energi mengenai informasi sumber energi dan hak kewajiban menghemat sumber energi satuan waktu lamanya kegiatan, serta alat musik ritmis.

Tujuan Pembelajaran :
1. siswa mampu menyelesaikan soal tentang informasi sumber energi dengan benar.
2. siswa mampu menentukan satuan waktu dengan tepat.
3. siswa mampu mengidentifikasi hak dalam keluarga sesuai dengan kewajiban yang telah dilaksanakan terkait dengan melestarikan sumber energi dengan tepat.
4. Siswa dapat mengidentifikasi alat musik ritmis.

Yuk kita simak baik baik penjelasan materi hari ini anak sholih-sholihah. 
Lets check this video

Ada berbagai macam sumber energi di sekitar kita. Di antaranya adalah Matahari (sebagai sumber energi yang terbesar), listrik, air, angin, kimia, maupun sumber energi fosil. Sumber-sumber energi tersebut dapat dimanfaatkan secara langsung, maupun harus melalui beberapa proses menggunakan alat tertentu untuk pemanfaatannya. 

Sebutkan apa saja manfaat cahaya matahari? 

________________________________________


Energi listrik bisa dihasilkan dari berbagai macam alat pembangkit listrik, dengan memanfaatkan berbagai sumber energi seperti air, angin, matahari, dan lain-lain.
Berikut ini adalah beberapa alat pembangkit listrik:
1. Pembangkit Listrik Tenaga Air   : PLTA
2. Pembangkit Listrik Tenaga Mahatari/Surya : PLTS
3. Pembangkit Listrik Tenaga Angin/Bayu : PLTB
4. Pembangkit Listrik Tenaga Uap   : PLTU
5. Pembangkit Listrik Tenaga Gas   : PLTG
6. Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap : PLTGU
7. Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi  : PLTP
8. Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir   : PLTN
9. Pembangkit Listrik Tenaga Ombak  : PLTO
10. Pembangkit Listrik Tenaga Sampah  : PLTSa
 
Energi listrik sangat banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Karena itu, agar tidak cepat habis, kita harus menghemat penggunaannya. Adapun cara menghemat energi listrik adalah sebagai berikut:
1. Mematikan lampu di siang hari ketika ruangan sudah cukup terang
2. Mematikan televisi, kipas angin, dan benda-benda elektronik lainnya bila tak digunakan
3. Menggunakan listrik seperlunya.

Selain penghematan terhadap energi listrik, bagaimana cara menghemat energi air?

Dalam satu hari ada 24 jam. Pukul 00.00 sampai pukul 12.00 dimulai dari tengah malam sampai tengah hari. Setelah pukul 12.00 siang adalah pukul 13.00. Pukul 13.00 dapat disebut pukul 01.00 siang. Dengan demikian pukul 14.00 sama dengan pukul 02.00 siang.

Untuk menyanyikan sebuah lagu biasanya diiringi dengan alat musik sederhana, yaitu alat musik ritmis. Alat musik ritmis adalah alat musik yang tidak memiliki nada. Contoh alat musik ritmis adalah kendang, drum, tamborin, rebana, dan lain-lain.

Setelah mengulas atau meriview materi tema 6 subtema 1 tentang sumber energi anak anak akan mengerjakan PH. Berikut soal PH Tema 6 Subtema 1!

Evaluasi dan Refleksi Pembelajaran:
Alhamdulillah anak sholih-sholihah sudah mengerjakan PH Tema 6 Subtema 1 tentang sumber energi. Semoga hasil dari PH anak anak hari ini mendapat hasil yang terbaik aamiin. Sebelum bu guru tutup pembelajaran hari ini besok kita akan belajar melanjutkan tema 6 dan masuk dengan subtema 2 pembelajaran 1 tentang perubahan energi.

Penutup:
Demikianlah pembelajaran kita hari ini, semoga bermanfaat dan dapat dipahami oleh anak sholih sholihah sekalian. 

0 komentar:

Posting Komentar

About

Mengenai Saya

Foto Saya
Nur Aisyah, S. Pd.
Lihat profil lengkapku